Keunikan Di Balik Sebuah Mimpi

Hello Selamat Datang di SsK (Serba Serbi Keunikan), Kali ini SsK akan membahas lagi tentang keunikan - keunikan di sekeliling kita, dan pada hari cerah ini, SsK akan membahas Keunikan tentang alam bawah sadar kita yaitu Keunikan Di Balik Sebuah Mimpi


Mimpi adalah suatu aktivitas yang terjadi di alam bawah sadar kita yang melibatkan alat alat indra kita. Ayoo siapa yang di sini pernah mimpi ketemu mantan atau mimpi ketemu gebetan atau yang lebih disenangi laki laki mimpi basah ? Hahaha semuanya itu pernah terjadi pada setiap orang, apalagi mimpi basah itu adalah mimpi idaman para anak laki laki ( Just Kidding :D ). Nah daripada penasaran mending kita simak yuk, apa apa saja Keunikan Di Balik Sebuah Mimpi, Cekidot

1. Mimpi Itu Memiliki Arti Tersendiri


Mungkin sebagian orang tidak percaya dengan arti arti sebuah mimpi, dan mungkin juga ada yang percaya tentang arti arti mimpi. Sebenarnya menurut saya, arti sebuah mimpi yang banyak tersebar itu adalah hanya pendapat pendapat orang. Jadi pendapat orang itu kadang terjadi dan kadang tidak terjadi. Dan mimpi tersebut juga dapat meramal masa depan, seperti saya, saya dulu pernah bermimpi bahwa tidak lolos dapat sebuah seleksi, ternyata mimpi saya itu benar, saya memang tidak lolos seleksi tersebut.
Saran dari saya, jangan terlalu percaya dengan Arti arti sebuah mimpi, itu akan dapat membuat kalian berubah, contohnya saja jika seseorang mimpi jatuh dari ketinggian yang arti mimpi tersebut katanya adalah orang itu akan dapat musibah buruk, maka seseorang itu akan terlalu takut dengan kegiatan dia sehari hari, dan dapat merubah hidupnya karena semakin takut.

2. Mimpi Itu Bisa Di Kendalikan


Percaya tidak, ternyata mimpi kita itu bisa dikendalikan?. Kita bisa mengendalikan mimpi kita, Kita bisa mengubah sesuatu yang terjadi di mimpi kita, Kita bisa membuat sebuah mimpi kita itu sesuai imajinasi kita. Semua itu disebut dengan Lucid Dream, maksudnya adalah kita menyadari bahwa kita sedang bermimpi. Pasti penasaran bagaimana cara melatih kita supaya bisa mengendalikan mimpi ?, sebenarnya gampang, bagi kalian yang sering ketindihan, ternyata ketindihan itu ada positif nya yaitu itu adalah gerbang supaya kalian bisa memasuki Lucid Dream, caranya bagaimana? saya juga tidak tahu karena saya juga belum bisa mengendalikan mimpi saya, tapi saya juga sudah pernah baca tentang lucid dream, Caranya adalah kalian harus menikmati ketindihan tersebut dan mengingat dan mengkhayal apa yang kalian inginkan. Daripada kalian bingung bagaimana caranya dan kepingin belajar untuk Lucid Dream, kalian gabung aja yuk, di group Kaskus LDE Facebook :  Klik Disini atau kalian bisa hubungi kontak saya

3. Mimpi Itu Sumber Inspirasi


Benar banget, ternyata mimpi itu dapat menghasilkan sebuah inspirasi, Kenapa bisa seperti itu ?, karena pada saat kita tidur dan mimpi itu otak kita terus bekerja keras. Makanya, terkadang orang yang berfikir terus menerus untuk mencari inspirasi, itu sampai sampai muncul dimimpinya. Dan menurut riset bahwa mimpi itu bisa membantu kita dalam mengolah dan memperkuat ingatan. Ini Buktinya , "Para peneliti dari harvard mengambil subjek studi untuk melewati labirin 3 dimesi, Keudian mereka disuruh tidur selama 90 menit dan mereka bermimpi melewati labirin tersebut dan mereka menyatakan bahwa mereka bisa melewati labirin 3 dimensi tersebut lebih baik lagi pada kesempatan kedua ". Bahkan ada juga orang yang sukses karena mendapatkan inspirasi dari dalam mimpi.

4. Mimpi Itu Bisa Juga Terjadi Pada Hewan


Percaya tidak, kucing bisa bermimpi ? bagaimana ciri ciri hewan bermimpi ? apa yang hewan tersebut mimpikan? Ternyata mimpi itu tidak hanya terjadi pada manusia, hewan kesayangan kalian juga bisa bermimpi. Untuk yang mau tahu gimana ciri ciri hewan sedang bermimpi, kalian coba perhatikan pada saat hewan kesayangan kalian tidur, sesekali dia akan bergerak dan mengigau. Soal apa yang hewan tersebut mimpikan, semua orang tidak akan tahu, karena hewan tersebut tidak bisa menceritakan mimpinya.

5. Mimpi Pria Berbeda Dengan Mimpi Wanita


Pria dan wanita itu dilahirkan untuk berbeda, Salah satu perbedaan itu adalah dalam urusan mimpi. Sebenarnya kalau dalam urusan mimpi, anak anak juga berbeda dengan orang dewasa , tapi yang ingin saya bahas adalah perbedaan mimpi pria dengan wanita. Menurut riset yang sudah di teliti bahwa mimpi para pria itu cenderung bermimpi tentang kekerasan, seks, ataupun yang berhubungan dengan pekerjaannya dan wanita itu cenderung bermimpi hal hal yang buruk seperti kegagalan dalam hidup, kehilang orang yang di cintainya dan hal hal buruk lainnya. Dan ternyata wanita juga pernah bermimpi tentang seks, tapi mimpinya itu cuma ringan seperti berciuman, berpelukan dan hal seks lainnya yang ringan. Riset ini telah dibuktikan oleh peneliti asal inggris, dan bukan hanya sekali dilakukan penelitian bahkan ada juga orang yang melakukan penelitian yang sama juga.


Gimana Artikelnya ? Menarik bukan? Maaf sebelumnya jika bahasa saya kacau balau, karena lagi belajar ngeblog :D .Mudah mudahan Kalian suka dengan artikel saya, bagi yang tidak suka dengan artikel saya, Saya harapkan bisa cepat suka, bagi yang sudah suka artikel saya, saya ucapkan Ribuan Terimakasih, Jangan Bosan Bosannya ya Baca artikel saya yang lainnya, Dan Jangan lupa Follow blog saya dan jangan Lupa juga Follow twitter saya : @ssk_knowledge .
Sampai Jumpa Di Artikel Lainnya.